Gabungan LSM Demo Bulog dan Dinas Sosial Lampung

TELUKBETUNG (3/9/2019) - Puluhan anggota gabungan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dikoordinasikan Jaringan Rakyat Miskin Kota Lampung, berunjukrasa di dua tempat, Selasa, 3 September 2019. Yakni, kantor Dinas Sosial Lampung dan Bulog. Mereka menuding ada permainan dan penyelewengan bantuan pemerintah non-tunai (BPNT).

Koordinator Jaringan Rakyat Miskin Bandarlampung Heri Usman mengatakan, massa meminta pemerintah menyetop bantuan sementara sebelum urusan dugaan penyelewengan dituntaskan.

Massa juga, katanya, meminta PT Barokah tidak lagi menjadi pemasok bantuan tersebut. Ia menduga akibat penyelewengan negara dirugikan miliaran rupiah tiap bulan. Juga menangkap otak pelaku penyimpangan tersebut. Pendemo berasal dari DPD Bara JP, DPP LSM GPAN, Aliansi Pemuda Peduli Negeri, dan LSM GERAM.

DIYON SAPUTRA

0 comments:

Posting Komentar