Disidak Sekda, Ada PNS Lampung Utara Izin Lewat WA


KOTABUMI (7/11/2019) - Pj Sekretaris Kabupaten Lampung Utara, Sofiyan melakukan inspeksi mendadak di dua kantor dinas, Kamis, 7 November 2019. Dia sempat berang karena mendapati keterangan ada salah seorang ASN  yang izin tidak masuk kerja dengan  mengirimkan keterangan  melalui pesan group watshapp.

Hal tersebut disampaikannya usai melakukan inspeksi mendadak di beberapa dinas diantaranya Dinas Pendidikan dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional. Di Dinas Pendidikan dari 101 jumlah ASN yang ada, tim gerakan disiplin nasional (GDN)  mendapati 15 orang staf tidak masuk kerja tanpa keterangan. Sedangkan di Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional dari 61 jumlah ASN yang ada, terdapat 17 orang staf tidak masuk tanpa keterangan.  

Sofian mengatakan dirinya sangat menyayangkan adanya ASN izin tidak masuk kerja dengan cara mengirimkan pesan melalui group watshapp. Izin itu harus disampaikan langsung kepada pimpinan  OPD nya minimal melalui sekretaris atau kepada atasannya langsungnya. Tidak melalui pesan wahsapp atau melalui group washapp karena itu tidak ada mekanismennya seperti itu. Untuk ketidak hadiran ASN tanpa keterangan akan diserahkan sepenuhnya kepada inspektorat untuk diberikan sanksi sesuai PP 53 tentang disiplin ASN.

EVICKO GUANTARA

0 comments:

Posting Komentar