Pengabdian Pelajar MAN di Pelosok Lampung Barat


LIWA (7/11/2019) – Sejumlah pelajar kelas XII MAN 1 Liwa, Lampung Barat melakukan Program  Takhdimul Ummah atau pengabdian kepada masyarakat dengan mengajar Alquran dan akidah akhlak di 15 TPA.

Mereka mengajar di tiga kecamatan yang meliputi kecamatan Balik Bukit, Sukau dan Batubrak yang tersebar di 15 TPA. Kegiatan ini inisiatif dari kepala sekolah agar siswa dan siswi yang sudah mendapatkan ilmu dari sekolah dan langsung mempraktekkan kepada masyarakat. Kegiatan ini akan berlangsung selama 2 pekan kedepan.

Setiap kelompok pengajar berjumlah 6 orang yang di tempakan di TPQ dan TPA yang terpencil. Selain untuk membantu guru TPQ yang hanya mengajar sendiri tapi juga siswa dan siswi mampu meningkatkan percaya diri juga bisa mengetahui kemampuannya.

Kepala MAN 1 Liwa, Pairozi, Kamis, 7 November 2019, mengatakan, kegiatan siswa menjadi pengajar sudah berjalan tiga tahun yang dimulai pada 2016 lalu. Kegiatan Takhdimul Ummah ini sangat membantu masyarakat, dikarenakan adanya para siswa dan siswi bisa menambah wawasan anak-anak.

AHMAD SIKOTRI

0 comments:

Posting Komentar