Serunya Senam Bersama dan Surfing di Pesisir Barat


PESISIR BARAT (7/11/2019) – Pemkab Pesisir Barat menggelar festival senam kesehatan jasmani (SKJ) dan pembukaan surfing pelajar di di Lapangan Labuhan Jukung, Krui, Kamis, 7 November 2019. Acara yang diikuti seribuan orang itu berlangsung seru.

Senam bersama itu dihadiri Bupati Pesisir Barat, Agus Istiqlal, Wakil bupati Erlina, Ketua PKK Septi Istiqlal dan sejumlah pejabat Kemenpora dan Dispora Provinsi Lampung. Bupati menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kementerian Pemuda Dan Olahraga atas kepercayaannya kepada Kabupaten Pesisir Barat sebagai tuan rumah kejuaraan surfing antar pelajar tingkat nasional dan festival senam djadoel 2019.

Kegiatan ini sangat berarti dan berharap juga kepada perwakilan Kemenpora dan perwakilan Gubernur Lampung, dapat terus mensupport Kabupaten Pesisir Barat dalam memperkenalkan dan mempromosikan daerah potensi wisata. Sehingga terwujudnya Kabupaten Pesisir Barat sebagai destinasi wisata unggulan serta untuk membuktikan bahwa Kabupaten Pesisir Barat merupakan Venue Olahraga Surfing Internasional.

YUAN ANDESTA

0 comments:

Posting Komentar