Uspika Limau Tanggamus Minta Warga Tidak Berkumpul

LIMAU (25/3/2020) – Uspika Kecamatan Limau, Tanggamus kampanye pencegahan virus corona, dengan keliling wilayah, mulai dari Puskesmas Antarbrak hingga SMA Negeri 1 Kuripan. Mereka membawa pengeras suara, yang meminta warga tidak berkumpul.

Kampanye keliling diikuti Camat, Sekcam, Danramil Letda Mahroi, Serma Haryono, Sertu Kusdiono, Sertu Tugiran, Serda Nur Fitra, Kapolsek  Bripka Epan,  Kepala Puskesmas dr. Kadarusman. Mereka membawa ambulans, 5 unit motor dinas TNI,  1 motor Polsek,  1 mobil Kapolsek , dan kenderaan dinas camat.

Sekretaris Kecamatan Sunardi mengatakan mereka sedang menunggu pelaksanaan penyemprotan dari Pemerintah Kabupaten Tanggamus. Sasarannya tempat keramaian, mulai dari pasar, tempat ibadah, dan perkantoran.

MAULANA AS

0 comments:

Posting Komentar