Posko Corona Balerejo Lampung Tengah Cegat Perantau

KALIREJO (7/4/2020) – Gugus Tugas Penanganan Corona Lampung Tengah mendirikan posko pemeriksaan warga luar daerah di Kampung Balerejo, Kecamatan Kalirejo, Selasa 7 April 2020. Posko bertugas mencegat perantau sekaligus mendeteksi penyebaran virus corona.

Posko corona melibatkan petugas Puskesmas Surabaya, Kecamatan Padangratu, Polsek dan Koramil Kalirejo, Dinas Perhubungan serta BPBD Lampung Tengah. Pelibatan petugas gabungan sesuai instruksi pemerintah daerah.

Ida, petugas Puskesmas Surabaya, mewajibkan pemeriksaan kendaraan maupun penumpang luar daerah. Perantau diperiksa kesehatan dan kendaraan disemprot desinfektan guna menetralisasi virus corona. Pemeriksaan perantau asal zona merah Jawa lebih ketat.

Anggota Polsek Kalirejo, Iptu Prawibowo, mengimbau seluruh travel asal zona merah mematuhi prosedur pemeriksaan guna memutus mata rantai corona. Penumpang wajib karantina jika suhu tubuhnya melampaui batas normal.

MAULANA AS DAN GUNAWAN

0 comments:

Posting Komentar