Ratusan "Pulang Kampung" Serbu Dinas Kesehatan Lampung

BANDARLAMPUNG (18/5/2020) – Ratusan warga luar Lampung yang hendak “pulang kampung” menyerbu Kantor Dinas Kesehatan Provinsi. Mereka menjalani seleksi administrasi dan rapid test untuk memperoleh surat keterangan sehat covid-19.

Muslimin, seorang warga Jawa Tengah, mengaku berombongan dengan 40-an orang, selama ini mengerjakan SPBU di Rest Area Jalan Tol Trans Sumatera di Lampung Tengah, hendak pulang ke Pemalang, Solo, dan daerah Jawa Tengah lainnya.

Samiran, warga asal Lampung Tengah, mengaku sudah selesai bekeja di Lampung dan tidak akan kembali lagi. Jika menetap di Lampung mereka khawatir tidak bisa membelanjai diri sendiri karena sudah dilepas perusahaan yang mengontrak.

Kepala Dinas Kesehatan Lampung dr. Reihana mengatakan, hingga Senin 18 Mei, sudah 821 orang meminta surat keterangan sehat dan rapid test di kantornya. 35 di antaranya ditolak karena administrasi tidak lengkap, dan 2 positif, diminta isolasi, sambil menunggu hasil swab.

JUHARSA ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar