Rapid Test di Pasar Kotaagung Tanggamus: 6 Reaktif

KOTAAGUNG (4/6/2020) – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tanggamus mengadakan rapid test massal di Pasar Kotaagung, Kamis 4 Juni 2020. Pemeriksaan sampel darah seratusan orang terdapat enam pedagang dan pengunjung dinyatakan reaktif.

Rapid test massal menyertakan lebih 100 pedagang maupun pengunjung pasar. Enam orang dinyatakan reaktif dirujuk ke Puskesmas Kotaagung untuk mengikuti tes PCR. Tes lanjutan ini mendeteksi virus dengan pengambilan sampel lendir dan dahak dari saluran pernafasan hingga tenggorokan.

Tes PCR enam warga berlangsung dua kali, hari ini dan besok. Sampelnya dikirim ke Balai Laboratorium Kesehatan Daerah Lampung untuk memastikan negatif atau positif corona. Hasil tes PCR keluar dalam beberapa hari.

Bupati Tanggamus Dewi Handajani selaku ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mengatakan rapid test massal menyasar pedagang dan pengunjung Pasar Kotaagung. Jadwal berikutnya Pasar Talangpadang. Tes ini sebagai upaya pemantauan dan pengendalian penyebaran covid-19.

Pasar tradisional menjadi target rapid test massal karena berpotensi memunculkan kluster baru penyebaran virus corona. Pedagang diminta jujur menyampaikan keterangan tentang gejala kesehatan atau riwayat bepergian ke wilayah penyebaran corona.

Sejumlah daerah menerapkan new normal di tengah pandemi corona. Dewi Handajani menyatakan masyarakat dan pelaku usaha dipersilakan aktif kembali seperti sedia kala. Namun, semua aktivitas seperti bekerja, berdagang, dan lain-lain wajib memerhatikan protokol kesehatan.

AFNAN HERMAWAN

0 comments:

Posting Komentar