Kades di Lampung Utara Bacok Kepala Keponakan

SUNGKAI SELATAN (23/7/2020) – Kepala Desa Labuhanratu Kampung, Kecamatan Sungkai Selatan, Lampung Utara, diamankan polisi karena membacok kepala keponakannya dengan golok. Pembacokan terpicu kekesalan karena dugaan korban mencuri pesawat televisi.

Hudari, kepala Desa Labuhanratu Kampung, membacok keponakan bernama Toni Iwan, di Desa Banjarketapang, Kecamatan Sungkai Utara, 12 Juli lalu. Pembacokan di rumah Yudi usai Toni bersama teman-temannya adu jago. Korban terluka kepala belakang dan dilarikan ke puskesmas. Buruh harian lepas tersebut lapor polisi karena tidak terima atas penganiayaan pamannya.

Terlapor Hudari mengakui pembacokan karena kesal kehilangan pesawat televisi. Ia menuduh Toni Iwan sebagai pencurinya. Tuduhan tersebut dilandasi beberapa kasus kriminal sebelumnya dengan terduga pelaku keponakan sendiri.

KBO Satreskrim Polres Lampung Utara Iptu Hastanto, Kamis 23 Juli 2020, membenarkan penangkapan Kepala Desa Labuhanratu Kampung Hudari atas laporan Toni Iwan. Pelaku penganiayaan dengan golok diancam hukuman maksimal lima tahun.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar