Bupati Lampung Tengah Kenalkan Senam Gotong Royong

PUNGGUR (7/8/2020) - Mengahadapi new normal saat pandemi ini, Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto beserta jajaran organisasi perangkat daerah, dan camat di daerah itu, Jumat 7 Agustus 2020, meluncurkan senam gotong royong. Berlangsung di Lapangan Merdeka, Kampung Tanggulangin, Kecamatan Punggur.

Loekman mengatakan, senam itu didasarkan kehidupan masyarakat yang bergotong-royong, dan diharapakn adanya senam ini kehidupan masyarakat bertambah baik. Juga menjadikan pola hidup yang sehat di masyarakat. 

Bupati menambahkan, senam gotong royong akan dilombakan mulai tingkat kampung, kecamatan sampai tingkat kabupaten .

Karnea itu, saat peluncuran itu semua perwakilan kecamatan diundang dan hadir. Wakil ini diharapkan bisa menyebarluaskan ke masyarakat umum. Bupati juga akan menjadikannya di tiap hari Jumat, kampung dan kecamatan wajib melaksanakan senam tersebut.

SIGIT S

0 comments:

Posting Komentar