Bupati Tanggamus: HUT RI Momentum Perkokoh Persatuan

KOTAAGUNG (18/8/2020) – Pemerintah Kabupaten Tanggamus menggelar upacara bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 di Lapangan Pemkab, Senin pagi 17 Agustus 2020. Inspektur upacara mengamanatkan peningkatan daya juang serta memperkokoh persatuan dan  kesatuan di tengah pandemi covid-19.

Upacara Hari Kemerdekaan RI dipimpin Bupati Dewi Handajani sebagai inspektur upacara dan Dandim 0424 Tanggamus Letkol Inf. Arman Aris Sallo sebagai komandan upacara. Perayaan Hari Proklamasi dihadiri Wakil Bupati AM Syafi’i, Forkopimda, Sekda Hamid Heriansyah Lubis, kepala OPD, ASN, TNI dan Polri.

Inspektur upacara mengamanatkan hari ulang tahun kemerdekaan RI ke-75 sebagai momentum peningkatan daya juang, rasa cinta tanah air serta memperkokoh persatuan dan kesatuan demi kemajuan Indonesia. Generasi penerus wajib mengisi kemerdekaan dengan usaha lebih keras guna mewujudkan cita-cita pejuang.

Perayaan Hari Kemerdekaan tahun ini berbeda karena pandemi covid-19. Peserta upacara dan masyarakat diimbau disiplin menjalankan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus mematikan. Masa sulit saat ini mendorong daya juang kesehatan, kesejahteraan, dan kemakmuran rakyat lebih tinggi.

Upacara bendera HUT RI ke-75 berlanjut ziarah ke Taman Makam Pahlawan Bahagia di Kotaagung Timur. Bupati Dewi Handajani bersama Forkopimda disambut peleton Kodim 0424 Tanggamus, Kawal Tugu TNI, peleton Polres, Satpol PP, dan Dishub.

Ziarah sebagai pengormatan atas perjuangan dan pengorbanan para pahlawan kemerdekaan. Peserta mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga, dan memanjatkan doa. Acara diakhiri dengan tabur bunga pusara makam pahlawan.

AFNAN HERMAWAN

0 comments:

Posting Komentar