Gadis Merasa Kehilangan Laptop di Reddoorz Bandarlampung

BANDARLAMPUNG (10/9/2020) – Seorang gadis  melaporkan kehilangan 1 unit laptop di Penginapan Reddoorz , Kedaton, Bandarlampung, saat ia batal menginap di sana pada malam Jumat, 3 September lalu.

Gadis berusia 20 tahun, yang ingin nama dan alamatnya diinisialkan itu, Rabu 9 September, mengaku hanya 10 menit di Reddoorz karena dilarang teman lelakinya menginap. Ia kemudian pindah istirahat ke rumah sahabat wanitanya.

Besoknya, Jumat 4 September 2020, ia baru menyadari kehilangan laptop. Ia menemui manajemen Reddorz, tetapi petugasnya menyebut tidak ada barang yang tertinggal. Pihak penginapan juga tak bersedia memperlihatkan rekaman CCTV jika tidak dengan polisi.

Sang gadis akhirnya melapor ke Mapolresta Bandarlampung dan mengharapkan petugas di sana menyidik kehilangan laptop tersebut.

Della, Pengelola Reddoorz Kedaton, Sabtu 5 September , mengakui gadis Tulangbawang itu checkin pukul 23.00. Datang dengan dua orang pria, yang disebut sebagai kakak dan tunangan. Namun, 10 menit kemudian ketiganya check out setelah terdengar kegaduhan di dalam kamar.

Menurut Della, sebelum meninggalkan penginapan, tamu bersama petugas hotel mengecek kamar untuk melihat apakah ada barang yang tertinggal.

PANDAWA AF


0 comments:

Posting Komentar