Jumlah DPS Pilkada Pesisir Barat Sebanyak 106.748

KRUI (7/9/2020) – Daftar pemilih sementara (DPS) pemilihan bupati dan wakil bupati Pesisir Barat sebanyak 106.748. Jumlah ini merupakan hasil pleno terbuka rekapitulasi pemilih hasil pemutakhiran dan penetapan di Sunset Beach Walur, Kecamatan Pesisir Tengah, Senin 7 September 2020.

Pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara pilkada Pesisir barat dipimpin Ketua KPU Marlini. Acara dihadiri Bawaslu, PPK, PPS, Kesbangpol, Disdukcapil, TNI, Polri, dan saksi masing-masing partai politik.

Rekapitulasi DPS berjenjang mulai tingkat bawah oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP), PPS, dan PPK sejak 15 Juli hingga 13 Agustus 2020. PPDP mengadakan pencocokan dan penelitian (coklit) seluruh pemilih dari rumah ke rumah.

Ketua KPU Pesisir Barat Marlini mengungkap DPS pilkada Pesisir Barat sebanyak 106.748. Jumlah ini turun dibandingkan daftar pemilih Pemilu 2019. Hasil rekapitulasi segera diumumkan ke masyarakat  dengan pemasangan DPS di tempat strategis. Warga diimbau segera melapor jika belum terdaftar DPS.

RIKI PRATAMA


0 comments:

Posting Komentar