Bupati Lampung Tengah Menyebut Negatif Diswab di Jakarta

JAKARTA (30/9/2020) – Lewat video berdurasi 1 menit 36 detik, Bupati Nonaktif Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto, malam Kamis 30 September 2020, menyatakan dirinya negatif covid-19 setelah dua kali swab di sebuah rumah sakit di Jakarta.

Salah satu calon dari 3 kandidat Bupati Lampung Tengah pada Pilkada Desember mendatang itu juga menyebut dirinya segera pulang, namun memerlukan waktu untuk memulihkan kondisi kesehatannya di Jakarta.

Loekman Djoyosoemarto dan isteri dinyatakan positif covid-19 pada 28 September. Keduanya tercatat sebagai pasien nomor 847 dan 848 di Lampung.  Swab keduanya dianalisis VCM, yang diyakini Kepala Dinas Kesehatan Lampung sama akurat dengan VCR.

Ketua Tim Pemenangannya, Soemarsono, mengatakan Loekman kelelahan mengikuti sosialisasi siang dan malam. Ia sempat dirawat di RS Mardi Waluyo, Metro sejak 24 September. Dipindahkan ke RS Demang Sepulau Raya, setelah disebut positif covid-19.

Hanya beberapa jam di RS Demang, keluarga membawa Loekman ke Jakarta dan dirawat di salah satu rumah sakit di sana.

SIGIT S DAN  ZEN SUNARTO

0 comments:

Posting Komentar