Lampung Utara Mantapkan Strategi Pengembangan UKS

KOTABUMI (16/11/2020) – Dengan tujuan pembinaan usaha kesehatan sekolah (UKS),  Pemerintah Kabupaten Lampung Utara melalui Bagian Kesejahteraan Sosial menggelar rapat koordinasi bersama kepala sekolah SD, SMP dan madrasah di Ruang Tapis Pemkab, Senin 16 November 2020.

Azwar Yazid, asisten I Bidang Pemerintahan dan Hukum sekaligus penjabat asisten II Bidang Ekobang dan Kesra, menekankan seluruh sekolah benar-benar menjalankan strategi pembinaan dan pengembangan UKS. 

Penekanan tersebut merujuk prestasi UKS Lampung Utara sebagai wakil Provinsi Lampung dalam ajang tingkat SD hingga SMA tahun 2019. Pembinaan UKS meliputi pelaksanaan tujuh  K yakni kebersihan, keindahan,  kenyamanan,  ketertiban, keamanan, kerapian, dan kekeluargaan.

Strategi pembinaan dan pengembangan UKS terdiri pemantapan pola pembinaan UKS, mengoptimalkan peran dan fungsi UKS, meningkatkan mutu program,  mengupayakan pengadaan tenaga pembinaan, melaksanakan penelitian dan pengembangan,  dan membangkitkan minat masyarakat dalam penyelenggaraan UKS.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar