DPRD Lampung Selatan Kritisi Kebocoran PDAM Tirtajasa

KALIANDA (10/2/2021) - Anggota DPRD Lampung Selatan, Sadide, mengkritik  PDAM Tirta Jasa Kalianda. Kritik dilayangkan karena Jalan menuju Tempat Pelelangan Ikan atau TPI Muara Piluk, Bakauheni tergenang oleh air akibat bocornya pipa PDAM.

Menurut Sadide, Rabu, 10 Februari 2021, mengatakan, genangan air dari bocoran pipa tersebut bisa merusak jalan. Dia berharap agar PDAM Tirta Jasa bisa segera membenahi, apalagi saaat ini cuaca hujan sehingga membuat jalanan tergenang.

Rudi Apriadi, Direktur PDAM Tirta Jasa, Lampung Selatan, mengungkapkan, pihaknya akan segera membenahi kebocoran pipa PDAM yang ada di Bakauheni secepatnya. Tim yang terdiri dari teknisi dan lainnya akan melakukan pembenahan secara menyeluruh.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar