Selama 1 Bulan, Coleng Enam ATM di Bandarlampung

BANDARLAMPUNG (16/3/2021) – Satreskrim Polresta Bandarlampung meringkus dua orang warga Hanura, Pesawaran, dengan sangkaan enam kali mencoleng uang dari sejumlah Anjungan Tunai Mandiri di Ibu Kota Lampung.

YW dan RP menggunakan besi pengait saat beraksi. Pria yang sama-sama berusia 40 tahun itu mengambil uang dengan memakai ATM, tetapi tidak mengurangi saldo mereka. Lama waktu beraksi paling lama 5 menit.

Kasatreskrim Polresta Bandarlampung Kompol Reski Maulana mengatakan ATM paling banyak dicoleng milik Bank Mandiri, di antaranya di Kimaja Wayhalim, Citra Garden, Kedaton, dan SPBU Rajabasa.

Kompol Reski Maulana menyebut kerugian bank akibat 6 kali pencolengan itu mencapai Rp70 juta. Setiap beraksi, keduanya berperan sebagai pencoleng dan pegawas di luar ATM.

DANDI SUCIPTO

0 comments:

Posting Komentar