Bakauheni pada malam Lebaran Kedua Pandemi Covid-19

BAKAUHENI (12/5/2021) – Lengang. Lebih sepi dari Lebaran Tahun 2020. Namun, pelabuhan penyeberangan Bakauheni tetap beroperasi pada malam takbiran Idul Fitri Tahun 2021. 

Dari pukul 21.00 hingga pukul 00.00, Kamis Dinihari, 13 Mei 2021, hanya beberapa kendaraan yang hendak menyeberang ke Merak. Umumnya truk atau mobil box pengangkut sayur. Bus, travel, dan beberapa rumah makan juga tetap tersedia.

Heri, kru Damri, mengatakan perusahaannya tetap operasional untuk melayani penumpang dari Merak atau dari Bandarlampung ke Bakauheni. Meski banyak penyekatan, mereka tetap menjaga tidak ada penumpang terlantar.

Yanto, pemilik kantin, mengatakan ia tetap buka karena masih ada yang makan satu dua orang. Dari sana, ia bersyukur tetap bisa memberi makan keluarga. 

Heri dan Yanto sama-sama menjadi saksi kesepian Bakauheni dalam dua Lebaran Pandemi covid-19. Mereka  berdoa agar wabah corona segera berlalu dan Pelabuhan tersebut ramai kembali.

ROY SHANDI

0 comments:

Posting Komentar