Sudah 161 Pebalik Mudik dari Sumatera Positif Covid-19

BANDARLAMPUNG (20/5/2021) – Kepala Dinas Kesehatan Lampung dr. Reihana mengatakan, hingga Kamis 20 Juni 2021, sudah 161 orang pebalik mudik dari Sumatera terkonfirmasi covid-19. Mereka diisolasi di Rusunawa, Wisma Haji, RS Bandar Negara Husada, dan Negeri Baru Resort Lampung Selatan.

Dr, Reihana mengatakan pebalik mudik yang terkonfirmasi umumnya dari Lampung, tetapi ada juga yang dari Jakarta dan Sumatera Selatan. Pihaknya akan menyediakan Wisma Haji Lampung di Bandarlampung jika pasien isolasi terus bertambah.

Di Bakauheni syarat rapid tes untuk menyeberang terus diberlakukan. Maya, seorang petugas di pelabuhan penyeberangan itu, mengatakan dalam 2 hari terakhir mereka melayani 2.000-an orang, dengan 7 positif covid-19.

Petugas data di Pelabuhan Bakauheni mencatat setidaknya 108 ribu pemudik belum kembali ke Pulau Jawa. Mereka mengendarai 11 ribuan kendaraan roda dua dan 16 ribu roda empat.

Lonjakan penumpang di Bakauheni terjadi pada H+4 dengan 32.959 dan H+5 dengan 30.128 penumpang, 8.925 dan 8.038 kendaraan. Demikian juga dari Merak, H+4 mencatat 30.459 dan H+5 =  30.155, dengan 7.138 dan 6.894 kendaraan.

ROY SHANDI DAN JUHARSA ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar