Lampung Tengah: 17 Tahun Jadi TKW, Pulang Surat Kematian

WAY PENGUBUAN (01/09/2021) – Seorang TKW asal Lampung Tengah dikabarkan meninggal dunia di Arab Saudi, Rabu 18 Agustus 2021, dan baru dikuburkan hari ini. Keluarga hanya menerima kiriman KTP dan surat kematian.

Dewi Permatasari, warga Kampung Banjar Kertarahayu, Kecamatan Way Pengubuan, Lampung Tengah, berangkat sebagai TKW ke Arab Saudi sejak 2004. Perempuan 37 tahun tersebut tidak memberikan kabar sama sekali selama 17 tahun hingga keluarga tiba-tiba menerima informasi kematiannya pada 18 Agustus 2021.

Imas Hayati, kakak kandung, Rabu 1 September 2021, mengaku terpukul begitu menerima kabar kematian adiknya melalui kepala kampung pada 19 Agustus lalu. Dewi Permatasari tidak pernah pulang hingga ibunya berpulang beberapa tahun lalu. Ia semula dikira sudah meninggal atau berpindah kerja ke negara lain karena tidak pernah memberi kabar maupun mengirim uang hasil kerja.

Kabar meninggalnya sang adik diikuti kiriman KTP dan surat kematian Dewi Permatasari. Kartu identitas dan keterangan pihak berwenang Arab Saudi dikirimkan melalui KBRI. Keluarga menyetujui TKW tersebut dikuburkan secara layak di Arab Saudi.

Kepala Kampung Bajar Kertarahayu Dewi Albari mendapat informasi kematian Dewi Permatasari dari Polsek Way Pengubuan. Pelacakan identitas dan alamat TKW ini sempat kesulitan karena begitu lamanya merantau ke negri orang. Informasi menjadi jelas begitu aparat menerima KTP dan surat kematian untuk disampaikan kepada keluarga.


ZEN SUNARTO

0 comments:

Posting Komentar