Lampung Tengah Zona Kuning, Warga Tak Perlu Eforia

GUNUNGSUGIH (8/9/2021) – Lampung Tengah saat ini sudah naik ke zona kuning risiko penyebaran covid-19. Meski begitu, Bupati Musa Ahmad mengingatkan masyarakat tidak terbawa eforia dan tetap menjaga protokol kesehatan guna menyongsong zona hijau.

Kenaikan risiko penyebaran covid-19 dari zona oranye ke zona kuning bertepatan dengan peresmian pusat komando penanganan covid-19 di Kompleks Rumah Dinas Bupati Nuwo Balak di Gunungsugih, Rabu 8 September 2021.

Peresmian pusat komando penanganan covid-19 oleh Bupati Musa Ahmad. Acara dihadiri Wakil Bupati Ardito Wijaya, Forkopimda, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pusat komando ini menyatukan seluruh data secara akurat mengenai situasi covid-19 meliputi sembilan rumah sakit rujukan dan 39 puskesmas.

Musa Ahmad berharap pusat komando penanganan covid-19 turut mendorong kenaikan zona kuning menjadi zona hijau atau tanpa risiko penyebaran virus corona sama sekali. Dengan kenaikan status zona oranye menjadi zona kuning, Lampung Tengah hanya berisiko rendah.

Meski begitu, bupati mengingatkan masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan tidak terbawa eforia sehingga mengurangi kewaspadaan. Kepatuhan terhadap protokol kesehatan wajib dilanjutkan guna mempercepat kenaikan status menjadi zona hijau.


SIGIT SDANTOSO

0 comments:

Posting Komentar