Bupati Luncurkan Aplikasi UMKM Lampung Tengah Berjaya

TERBANGGIBESAR (18/10/2021) – Bupati Musa Ahmad meluncurkan Aplikasi UMKM Lampung Tengah Berjaya di Aula Rumah Makan Prambanan Yukumjaya, Kecamatan Terbanggibesar, Senin 18 Oktober 2021. Anggota UMKM tumbuh pesat menjadi puluhan ribu.

Peluncuran Aplikasi UMKM Lampung Tengah Berjaya sekaligus pembukaan workshop bertema pembangunan usaha mokri dengan orientasi peningkatan skala usaha menjadi usaha kecil guna pemulihan perekonomian akibat covid-19. Acara dihadiri Asisten Ekobang Madani, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Andika, Dinas PMPTSP Helmi serta para peserta workshop.

Bupati Musa Ahmad mengharapkan Aplikasi UMKM Lampung Tengah Berjaya berjalan dengan baik. Peluncuran aplikasi ini memberikan kemudahan UMKM dalam mendapatkan informasi, promosi, dan pemasaran produk.

Lampung Tengah juga memiliki program unggulan Bunga Kampung. Bupati menjalankan tugas pemerintahan Senin hingga Rabu di Kantor Pemkab. Sementara Kamis dan Jumat ngantor di kampung atau kecamatan. Kehadiran bupati di pelosok sekaligus membawa sleuruh perangkat pelayanan masyarakat seperti e-KTP, kartu keluarga, akta kelahiran, KIA, pajak kendaraan, dan perizinan.

SIGIT SANTOSO

0 comments:

Posting Komentar