Wapres Resmikan Bank Wakaf Mikro di Ponpes Metro

METRO (23/12/2021) – Wakil Presiden Ma’ruf Amin meresmikan Bank Wakaf Mikro di Pondok Pesantren Muhammadiyah Sabilil Muttaqien dan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Metro, Lampung, Kamis 23 Desember 2021.

Ma’ruf Amin mengharapkan Bank Wakaf Mikro membawa berkah bagi ekosistem ekonomi dan keuangan syariah serta menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Pendirian Bank Wakaf Mikro di berbagai pesantren daerah juga berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat.

Pembentukan Bank Wakaf Mikro merupakan salah satu upaya pemerintah dan Otoritas Jasa Keuangan dalam memperluas akses keuangan mikro bagi masyarakat daerah dan kaum duafa. Tujuan lainnya berupaya mengentaskan kemiskinan.

Wakil presiden mendorong para kepala daerah temasuk Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendukung pengembangan lembaga keuangan mikro syariah di berbagai pesantren. 

MARTIN RPD

0 comments:

Posting Komentar