Perawatan Pasien Keracunan di Tulangbawang Digratiskan

MENGGALA (08/01/2022) – Bupati Tulangbawang Winarni mengunjungi puluhan pasien terduga keracunan makanan di RSUD Menggala, Sabtu 8 Januari 2022. Guna meringankan beban pasien, biaya perawatan digratiskan.

Warga Kampung Mekar Jaya dan Mekar Jaya Indah, Kecamatan Banjarbaru, Tulangbawang, terduga keracunan massal karena mengonsumsi nasi berkat pengajian rutin hari Jumat. Pasien semula berkisar 30 orang. Jumlah ini bertambah menjadi 69 orang. 

Pasien dirawat di RSUD Menggala dan Rumah Sakit Mutiara Bunda dengan keluhan pusing, mual, diare, dan panas dingin. Kebanyakan pasien ibu rumah tangga dan anak-anak. 

Bupati Winarti keliling beberapa ruang perawatan dan mendengarkan keluhan sejumlah pasien. Mereka rata-rata masih mengeluhkan pusing dan mual. Dinas Kesehatan dan Badan POM masih menyelidiki penyebab dugaan keracunan massal.

Pemkab Tulangbawang menggratiskan semua biaya perawatan pasien keracunan makanan. Kebijakan ini meringankan beban puluhan korban.

MAULANA IBRAHIM

0 comments:

Posting Komentar