Serunya Jaring Atlet Sepeda Gunung MTB-XC Lampung Tengah

BANDARJAYA (14/8/2022) -  Setidaknya 34 peserta, 10 di antaranya wanita, mengikuti penjaringan atlet sepeda gunung MTB-XC, yang dibuka Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya di Lapangan Prosida, Taman Gotong Royong, Bandarjaya Barat, Minggu, 14 Agustus 2022.

Penjaringan atlet sepeda gunung MTB-XC tersebut menjadi seru karena berada di medan yang mendaki dan menurun. Tiap peserta membawa official yang menyemangati dan menyuplai minuman.

Puluhan peserta tersebut dibagi menjadi tiga kelas, mulai dari yang pertama untuk putri berusia 12 hingga 21 tahun, putera berumur 13 hingga 16 tahun, dan ketiga putera berusia 17 hingga 23 tahun. Juara pertama, kedua, dan ketiga, masing-masing memperoleh hadiah 1 juta rupiah, 750 ribu, dan 350 ribu.

Panitia juga memberikan uang saku 50 ribu, doorprize berupa satu unit sepeda gunung, perlengkapan sepatu, kaos, dan helm.

Ferlison Adi Chandra, Sekretaris ISSI Lampung Tengah, mengatakan, dalam lomba tersebut, untuk usia 13 hingga 16 tahun mengikuti tiga putaran. Sedangkan bagi yang berumur 17 hingga 23 Tahun lima putaran.

Indrajaya, ketua ISSI Lampung Tengah, mengatakan para peserta sedang dijaring untuk mengikuti Porprov, dengan persyaratan memiliki asuransi, sepeda sendiri, dan sehat jasmani – rohani.

Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya  mengapresiasi penjaringan calon atlet sepeda gunung MTB – XC tersebut. Ia mengharapkan para pemenang terus berlatih agar meraih juara pada Pekan Olahraga Provinsi Lampung.

SIGIT SANTOSO

0 comments:

Posting Komentar