Viral, Uang 50 Ribu Baru Tak Diterima di SPBU Bandarlampung

BANDARLAMPUNG (23/8/2022) -  Video seorang driver online mengoceh tentang uang lembaran 50 ribu baru ditolak di SPBU Jalan Cendana, Kedaton, Bandarlampung, viral. Diunggah di akun Tiktok Sis Wanto pada Sabtu, 20 Agustus 2022, penontonnya sudah lebih dari 2 juta penonton pada Selasa, 23 Agustus 2022.

Dalam video berdurasi 43 detik tersebut, sang pengojek memperlihatkan uang 50 ribuan bergambar pahlawan nasional Ir. H. Djuanda Kartawidjaja, yang dikeluarkan Pemerintah sejak 17 Agustus lalu, tidak diterima oleh petugas SBPU di sana.

Dalam rekaman CCTV, driver online memakai seragam berwarna hijau, mengendarai Honda Beat berwarna hitam dan berpelat BE 2336 AFP. Ia tetap membayar dengan uang seratus ribuan. Namun, diduga karena jengkel, ia mengumumkan uang tersebut tidak laku di sekitar sana dan mengunggahnya lewat media sosial.

Malia, petugas SPBU Jalan Cendana, Kedaton, Bandarlampung, Selasa, 23 Agustus 2022, mengakui menolak uang 50 ribuan tersebut karena belum pernah melihatnya. Ia menyebut tidak mengetahui Pemerintah mengeluarkan uang jenis baru.

Karena sudah dibayar dengan uang seratus ribuan, Malia juga tidak memedulikan lagi ocehan sang pengojek. Apalagi pada saat itu banyak pengendara lain yang hendak mengisi BBM.

Nur Aini, supervisor SPBU Jalan Cendana, mengakui anak buahnya belum mengetahui ada lembaran 50 ribuan baru. Mereka bermaksud hendak meminta maaf kepada sang pengojek, tetapi kabarnya, sedang berada di luar kota.

ARI IRAWAN

0 comments:

Posting Komentar