Mewakili Kapolres, Kasatlantas Pores Pringsewu AKP Khoirul Bahri mengatakan PNS Pemkab yang meninggal bernama Emi Susanti, bertempat tingga di Pekon Tambahrejo, Gadingrejo, Pringsewu. Sedangkan anaknya Lakaesha, masih berusia 12 tahun dan pelajar SMP.
Sore itu, dengan mengendarai Honda Vario berpelat BE 6076 IU, Emi Susanti meluncur dari arah Pringsewu ke Tambahrejo. Saat hendak belok ke rumahnya, meluncur dumptruk berpelat B 3129 BG, dan menabraknya.
PNS Pemkab Pringsewu dan anaknya sempat dirawat di RS Mitra Husada Pringsewu, tetapi tidak bisa diselamatkan.
Pengemudi dumptruk Tukidi yang berusia 60 tahun dan penumpangnya Rahmad, berumur 37 tahun, dibawa ke Mapolres Pringsewu untuk diperiksa Unit Gakkum.
PIYAN AGUNG

0 comments:
Posting Komentar