Tabrakan melibatkan truk antar jemput 18 pekerja pabrik nanas dengan pelat nomor BE 8528 DY dikemudikan Yanto, 40 tahun, warga Jatidatar Mataram, Bandarmataram. Sementara lawannya truk tanpa muatan BE 8638 LY melaju dari Mesuji mengarah Sukadana, Lampung Timur, dikemudikan Afit Fahrozi, 25 tahun, warga Tanjungmenang Raya, Mesuji Timur.
Satlantas Polres Lampung tengah mengadakan olah TKP. Petugas meminta keterangan sejumlah saksi dan mengamankan sopir maupun kendaraan terlibat tabrakan. Sopir dibawa ke mapolres, sementara truk ditahan di Pos Lantas Agro.
Dua Colt Diesel bertabrakan di jalur tikungan. Kerasnya benturan mengakibatkan bak kedua truk terlepas dan penumpang salah satu truk terpental berjatuhan.
Tabrakan tidak terhindarkan karena truk BE 8638 LY diduga mengambil jalur kanan sehingga tepergok truk antar jemput pekerja. Sopir truk BE 8528 DY Yanto mengaku sudah membanting stir ke kiri tetapi truk lawan tetap nyelonong. Dua truk saling terabas hingga beradu bak hingga terpental.
Tabrakan mengakibatkan tiga pekerja tewas seketika dan 15 lainnya luka ringan. Para korban dibawa ke rumah sakit guna proses autopsi dan pengobatan. Korban tewas terdiri dua warga Bandarmataram dan seorang warga Seputihmataram, Lampung Tengah.
Kasatlantas Polres Lampung Tengah AKP Sanjaya menjelaskan tabrakan berawal truk BE 8638 LY melaju dari arah Tulangbawang-Mesuji menuju Sukadana. Sampai TKP dengan kondisi jalan menikung, truk ini mengambil jalur kanan. Kendaraan menghantam truk dari arah berlawanan. Dua truk tidak bisa menghindar karena jarak sudah dekat.

0 comments:
Posting Komentar