Penujah Malam Lebaran di Bukit Kemuning Serahkan Diri

KOTABUMI (8/5/2022) -  Penujah warga Gunung Labuhan, Waykanan, di pertokoan BNI, Pasar Bukit Kemuning, pada malam Lebaran lalu, menyerahkan diri malam Minggu, 7 Mei 2022. Polres Lampung Utara, kini, juga memeriksa keterlibatan dua orang dalam pengeroyokan tersebut.

Rad, warga Desa Sekipi, Abung Tinggi, Lampung Utara, sudah masuk dalam daftar pencarian orang atau DPO saat menyerahkan diri. Ia sempat kabur ke Tebu, Lampung Barat, setelah menujah Regi Gunawan, warga Waykanan berusia 22 tahun, pukul 22.00, malam Lebaran, 1 Mei 2022 yang lalu.

Saat diperiksa, pemuda berusia 25 tahun tersebut, menyebut orang lain yang melempar remaja Waykanan. Saat ia didatangi dengan tudingan pelempar, mereka langsung berkelahi, dan berakhir setelah ia menujahnya dua kali.

Pemuda warga Desa Sekipi, Abung Tinggi, membenarkan suasana begitu ramai, seperti dalam rekaman video. Remaja Waykanan yang ia tujah berombongan dengan pengendara sepeda motor yang lain.

Penujahan dan pengeroyokan di Pasar Bukit Kemuning, Lampung Utara, sempat viral karena berlangsung pada malam Lebaran, terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatera yang lagi ramai, dan disaksikan orang ramai.

Kasatreskrim Polres Lampung Utara AKP Eko Rendi Oktama, Minggu, 8 Mei 2022, mengatakan pihaknya juga mengamankan dua orang lain, masing-masing RA dan DC, masing-masing berusia 21 dan 24 tahun, dan juga warga Desa Sekipi, Lampung Utara.

Kedua remaja tersebut sempat kabur ke Jakarta, namun disergap polisi di Pelabuhan Bakauheni, saat hendak pulang lagi ke Lampung.

AKP Eko Rendi Oktama menyebut Polres Lampung Utara baru menetapkan Rad sebagai tersangka, sedangkan temannya RA dan DC masih dalam pemeriksaan intensif, terutama keterlibatan mereka dalam pengeroyokan tersebut.


ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar