Seniman dan BPBD Pringsewu Longok Dampak Gempa Cianjur

PRINGSEWU (2/1/2022) -  Persatuan Seniman Tradisional Jangkar Bumi dan BPBD Pringsewu kesampaian niat di akhir Desember 2022 melihat dampak Gempa Bumi Cianjur, yang terjadi pada 21 November lalu, sambil menyerahkan bantuan kepada Pemkab di sana.

Diwakili Wasi Paripurna, Buang Toyib, dan Agus Purnomo, Tim Jangkar Bumi dan BPBD Pringsewu diterima Budi Rahayu Toyib, Asisten Bidang Perekonimian dan Pembangunan Cianjur dan Agustian, korlap Agus Agus Bersaudara Indonesia atau AABI di Desa Cikandana, kabupaten setempat.

Meski bertujuan hanya menyerahkan donasi, yang dikumpulkan dari warga Pringsewu, sejak Gempa Cianjur hingga 25 Desember 2022, tim yang berangkat melihat rumah warga dan fasilitas umum yang diluluhlantak gempa.

Tim Jangkar Bumi dan BPBD Pringsewu juga memperoleh video-video menyayat hati dari warga yang dikunjungi, yang direkam setelah gempa, dan mengakibatkan setidaknya 600 penduduk di sana meninggal dunia.

PIYAN AGUNG

0 comments:

Posting Komentar