Pangan Balak Kembali Meriahkan Hari Jadi Tanggamus

KOTAAGUNG (20/3/2023) – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Tanggamus kembali menggelar pangan balak sebagai rangkaian perayaan hari jadi Kabupaten Tanggamus ke-26. Acara ini merupakan budaya unik bermakna kebersamaan selaras dengan motto Bumi Begawi Jejama.

Pangan balak tergelar di GOR Ratu Waysom, Kotaagung, Tanggamus, Senin 20 Maret 2023. Acara dibuka Bupati Dewi Handajani serta dihadiri Wakil Bupati AM Syafi'i, Forkopimda, ketua dan anggota DPRD, sekda, asisten, staf ahli, BUMD, ketua Tim Penggerak PKK, ketua Dharma Wanita Persatuan, camat, Apdesi, tokoh masyarakat, agama, adat, dan pemuda.

Sejumlah mahasiswa Unila asal negara asing juga mengikuti pangan balak antara lain Wilayatshah Himat, Karim Azizi, Abdul Basit Dehqan, Valentine Roudier, Abdul Basit Bashiri, dan Alaaddin. Mahasiswa tersebut berasal dari Perancis, Yaman, Filipina, Malaysia, dan Australia.

Bupati Dewi Handajani menjelaskan pangan balak atau mengan balak merupakan salah satu budaya daerah Lampung. Budaya ini wajib dilestarikan di Bumi Begawi Jejama sebagaimana amanat Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 10 Tahun 2014 tentang Pedoman Pelestarian Tradisi.

Pangan balak merupakan sebuah budaya unik yang lebih menekankan arti kebersamaan. Makna ini selaras dengan motto Kabupaten Tanggamus yaitu Begawi Jejama atau bekerja secara bersama-sama. Pangan balak menjadi media pengenalan kekayaan budaya daerah Tanggamus kepada publik secara luas.

Pangan balak atau pangan agung sempat terhenti akibat pandemi covid-19. Tradisi ini bisa tergelar kembali dalam suasana gembira dan menyertakan seluruh elemen masyarakat dari 20 kecamatan.

Rangkaian perayaan hari ulang tahun Tanggamus ke-26 meliputi karnaval budaya, seruling emas, pameran pembangunan dan UMKM Tanggamus Expo, rapat paripurna istimewa, dan pangan balak.

AFNAN HERMAWAN


0 comments:

Posting Komentar