Pekon Sinar Petir Tanggamus Rutin Cek Rumah Warga saat Corona

TALANGPADANG (20/4/2020) - Pekon Sinar Petir, Kecamatan Talangpadang, Kabupaten Tanggamus rutin memberikan pelayanan kepada warganya dalam pencegahan penyebaran virus corona. Aparat pekon bersama relawan tiap sepekan sekali menyemprot rumah warga, termasuk kendaraan.

Tidak hanya itu, pekon juga mendirikan posko terpadu dengan petugas dari aparat pekon dibantu relawan. Posko sebagai tempat pemeriksaan pendatang, sosialisasi, hingga pemeriksaan suhu tubuh dan kesehatan jika ada pendatang. 

Pj Kepala Pekon Sinar Petir Henilia Panagara mengatakan, Senin, 20 April 2020, pihaknya juga telah membagikan sebanyak 2 ribu masker kepada warga. Termasuk sosialisasi dan pemeriksaan pendatang. 

Jika ada yang baru tiba di pekon, diminta mengisolasikan diri secara mandiri. Tercatat ada 40 orang dalam pengawasan, setelah karantina mandiri selama 20 hari, 12 orang dinyatakan negatif. 

Sementara itu, Sekretaris Pekon Tri Hadi Wibowo dan Bidan Desa Iis Marliyanti juga rutin di posko mengecek kesehatan warganya. Keduanya bersama aparat pekon sampai mendatangi warga untuk memastikan kesehatannya baik.

AFNAN HERMAWAN

0 comments:

Posting Komentar