Lezatnya Wisata Durian Jatuh di Sukadanaham


BANDARLAMPUNG (20/1/2020) – Sejumlah pecinta buah durian banyak yang menyerbu Sukadanaham, Bandarlampung. Ya, daerah itu memang menjadi centra durian berbagai jenis dan rasanya terkenal manis.

Di kawasan wisata durian sepanjang Jalan Raden Imba Kesuma Ratu, Sukadanaham, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, banyak ditemui berbagai jenis durian yang disuguhkan, mulai dari durian lokal hasil perkebunan sendiri sampai pertanian. Di Sukadanaham sendiri pedagang mulai membuka lapaknya pada pukul 10.00 pagi. Durian yang dijual pun bermacam-macam dan bentuk mulai yang kecil sampai yang sangat besar.

Salah seorang pemilik durian, Tohir, Senin, 20 Januari 2020, mengatakan, durian di sini ada beberapa jenis, tapi lebih banyak yang lokal. Beberapa ada duren montong, bangkok, dan durian stek. Dia berani menjamin enak dan siap mengganti, ketika makan langsung di tempat.

Menurutnya membedakan durian yang bagus adalah dilihat dari bentuknya yang mulus, wangi atau aroma yang harum biasanya memiliki daging yang kuning dan manis. Jika diketuk-ketuk suaranya terdengar berat, apabila dikerok suaranya matang dan bentuknya bulat berisi, tidak gepeng. Untuk harga rata-rata 50-100 ribu.

JUHARSYAH ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar