Tanggamus Sosialisasi Pilkakon Masa Pandemi Covid-19

CUKUHBALAK (9/11/2020) – Tata Pemerintahan Setda Tanggamus menyosialisasikan pemilihan kepala pekon (pilkakon) serentak di Aula Kecamatan Cukuhbalak, Senin 9 November 2020. Sosialsiasi menyangkut penyelenggaraan pilkakon pada masa pandemi covid-19.

Sosialisasi menyertakan panitia pemilihan, penjabat kepala pekon, kasi pemerintahan, dan Badan Hippun Pemekonan dari Kecamatan Cukuhbalak, Limau, Kelumbayan Induk, dan Kelumbayan Barat. Acara dihadiri Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Tanggamus Syarif Zulkarnain, Camat Cukuhbalak Yusef serta unsur TNI dan Polri.

Syarif Zulkarnain menyosialisasikan draf rancangan perubahan peraturan bupati terkait penyelenggaraan pilkakon serentak. Pemilihan masa pandemi covid-19 berlaku protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Pemerintah juga meminta berbagai masukan agar pilkakon lancar.

Camat Cukuhbalak Yusef menngingatkan panitia pilkakon, penjabat kjepala pekon hingga kasi pemerintahan serius mengikuti sosialisasi demi kesuksesan pemilihan. Pilkakon serentak kali ini berbeda dengan sebelumnya karena wajib menegakkan protokol kesehatan.

Pilkakon serentak Tanggamus meliputi 220 pekon. Pemilihan dijadwalkan usai pilkada serentak 9 Desember. Jadwal ini berdasarkan hasilr apat virtual Pemkab Tanggamus bersama Dirjen Bina Pemdes Kemendagri pada 16 Oktober 2020.

YUNADA YAMIN DAN MAULANA AS

0 comments:

Posting Komentar