Ribuan Panitia Pilkakon Pringsewu Serentak Dirapid Test

PRINGSEWU (15/02/2021) – Ribuan panitia pemilihan kepala pekon serentak di Kabupaten Pringswu mengikuti rapid test. Kegiatan itu dalam rangka mencegah penyebaran virus saat pemungutan suara yang akan dilaksanakan 24 Februari 2021.

Kegiatan itu dipusatkan di Islamic Center, Pringsewu. Total sebanyak 3.200 orang dirapid test. Direktur Rumah Sakit Pringsewu Nofly Yurni, Senin, 15 Februari 2021, mengatakan, pelaksanaan rapid test antibodi adalah kegiatan dari DPMP bekerja sama dengan RSUD. Kegiatan ini berlangsung selama empat hari.

Sugiyanto, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon (DPMP) Pringsewu, mengatakan, rapid test tujuannya memastikan calon dan panitia dalam keadaan sehat tidak terpapar covid-19. Selain itu juga sosialisasi agar nantinya menaati protokol kesehatan.

ZAINAL

0 comments:

Posting Komentar