6 Warga Bandarlampung Kena Prank Order Makanan

BANDARLAMPUNG (26/7/2021) – Setidaknya enam pedagang Bandarlampung kena prank seorang warga, yang menyebut diri bernama Husein, bernomor ponsel 0882 8660 7773, dan beralamat di Jalan Gunung Agung, Kupang Kota, Teluk Betung Utara.

Korban prank, Minggu 25 Juli 2021, sempat viral di media sosial karena warga Kupang Kota ramai-ramai membeli nasi kotak yang dipesan sang tukang prank. Apalagi orang menyebut diri bernama Husein itu juga memesan pempek, minuman, minyak, kue, dan penganan lainnya.

Meli, warga sekitar, Senin, 26 Juli 2021, mengatakan sang tukang prank menunjuk satu lokasi, yaitu rumah dekat Masjid Al-Mabrur di Jalan Gunung Agung. Kebetulan di sana ada juga orang bernama Husein, tetapi berbeda nomor ponsel dan merasa tidak memesan.

Umi Kalsum, yang dipesang 180 nasi kotak, menangis di lokasi, setelah menyadari dirinya tertipu, apalagi bertemu dengan 5 pedagang lainnya. Ia bersyukur sebagian dagangannya dibeli warga sekitar dan sebagian lagi dikirim untuk Panti Asuhan.

Evi, pedagang pempek di Susunan Baru, Tanjungkarang Barat, menyebut tukang prank keterlaluan saat pandemic covid-19 ini. Ia percaya saja pesanan lewat Whatsaap karena menunjuk masjid sebagai lokasi tempat kirim.

Nia, adik seorang warga bernama Husin di dekat masjid, juga ketiban didatangi para pedagang, Ia bingung melihat tukang prank mengetahui ada nama serupa abangnya dekat di masjid dan mengetahui ada acara di rumahnya. Untunglah saudaranya itu memiliki nomor ponsel berbeda.

RIKI PRATAMA

0 comments:

Posting Komentar