Sang maling berdua dengan temannya. Yang satu mengambil uang tunai Rp60 ribu di dalam masjid. Yang satu lagi berencana mengambil uang di kamar mandi, tetapi kepergok Yudi, warga yang bertempat tinggal di seberang jalan.
Yudi pun berteriak maling. Massa berkumpul. Satu maling kabur, hingga sepatunya ketinggalan di kebon. Ia sempat ingin mengembalikan uang yang diambilnya kepada Rahmad, warga yang tinggal di dekat masjid, yang keluar rumah karena mendengar teriakan.
Yudi mengatakan masjid, setidaknya, sudah enam kali kehilangan uang dari dalam kotak amal. Kali ini mencapai Rp60 ribu, yang dikembalikan OE, seorang pemuda dari Pasar Sukadana, Lampung Timur, setelah kepergok massa.
MUHAMMAD FARID

semoga tidak ada kejadian lagi maling kotak amal masjid
BalasHapusToko Jual Karpet Masjid Turki Murah