Waykanan: Kebakaran Dua Rumah Rugi Ratusan Juta

BANJIT (2/12/2021) – Kebakaran dua rumah warga Lingkungan I Pasar Banjit, menimbulkan kerugian material sekitar Rp400 juta. Polres Waykanan menurunkan tim olah TKP guna mengetahui penyebab kebakaran.

Rumah Hajah Jariah dan Saibah, warga Pasar Banjit, terbakar hebat pada malam Kamis 1 Desember 2021 pukul 21.30 WIB. Api diketahui berkobar dari lantai atas rumah Hajah Jariyah dan merambat ke rumah sebelahnya.

Polisi menyelidiki penyebab kebakaran dengan melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi. Anak Hajah Jariah, Samsul, menduga kebakaran dipicu korsleting listrik. Kobaran api pertama kali diketahui istrinya karena curiga mendengar suara gemeretak dari lantai atas.

Seluruh penghuni bergegas keluar rumah dan hanya sempat menyelamatkan sepeda motor serta kursi. Barang-barang seisi rumah lainnya hangus. Kerugian material dua rumah diperkirakan Rp400 juta. Warga fokus menyiram api dengan air ember sehingga tidak sempat menyelamatkan harta benda. Penyiraman manual tidak sebanding dengan kobaran api.

GIBRAN AL FALAH

0 comments:

Posting Komentar