Lampung Dapat Kiriman 40.250 Dosis Vaksin Covid-19

BANDARLAMPUNG (4/1/2021) – Lampung mendapatkan distribusi 40.250 dosis vaksin covid-19 Sinovac dari PT Biofarma Bandung, Senin dini hari 4 Januari 2021. Vaksin ini tersimpan di Gudang Instalasi Farmasi dan Kalibrasi Alat Kesehatan Dinas Kesehatan, Jalan Dokter Susilo, Pahoman, Bandarlampung.

Pendistribusian vaksin covid-19 serentak ke 34 provinsi. Pengiriman 40.250 dosis vaksin Sinovac dari Bandung ke Lampung menggunakan truk diesel bernomor polisi D 888 SL. Vaksin sampai gudang Senin dini hari pukul 01.30 dengan pengawalan ketat aparat kepolisian menggunakan kendaraan taktis (rantis).

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan sasaran pertama vaksinasi adalah tenaga kesehatan sebagai garda terdepan penanggulangan pandemi covid-19. Vaksin belum bisa digunakan karena menunggu izin penggunaan darurat atau emergency use authorization dari Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Sebelum izin penggunaan keluar, Dinas Kesehatan Lampung menjaga vaksin covid-19 dengan suhu 2 sampai 8 derajat Celsius. Penjagaan temperatur tersebut bertujuan menjamin mutu vaksin sampai disuntikkan ke pengguna.

Penerima vaksin covid-19 di Lampung terdata 5.709.734 orang. Jumlah ini meliputi tenaga kesehatan dan penunjang fasilitas pelayanan kesehatan 35.829 orang, tenaga pelayanan publik 573.648 orang, lanjut usia (lansia) 60 tahun ke atas 718.011 orang, serta masyarakat rentan (geospasial, sosial, ekonomi) 2.100.108 orang, masyarakat dan pelaku ekonomi 2.282.138 orang.

JUHARSA ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar