Dodol Kopi Lampung Barat Mulai Dipesan Warga Turki

SEKINCAU (13/6/2021) – Kopi Lampung Barat kini tidak hanya diolah menjadi luwak dan wine. Sejak setahun terakhir, warga Sekincau mulai memproduksi dodol kopi, yang dipesan sejumlah pedagang dari Palembang, Jakarta, bahkan Turki.

Pengrajinnya belum banyak. Di Lampung Barat, dodol kopi baru bisa ditemui di Sekincau.  Dipelopori Sri Yuni, warga Gang Kauman, Jalan Waspada, yang membuka kios kecil di depan rumahnya, dan bergabung dengan KWT Sekar Wangi.

Wanita berusia 49 tahun itu, memang sudah 5 tahun dikenal sebagai pembuat dodol. Ia bahkan sudah memproduksi 9 macam rasa, mulai dari buah naga, nanas, terong belanda, pisang ambon, labu siam, dan tomat. 

Ide dodol kopi muncul dalam setahun terakhir. Agar aman di Lambung, Sri Yuni membuat campuran gula dari aren. Meski tetap memakai santan, ketan, dan kopi robusta. Dibandingkan dengan dodol lain, rasa jenis ini lebih kenyal, 

Harganya pun terjangkau, mulai dari Rp10 ribu untuk isi 8, Rp15 ribu untuk isi 13, dan Rp30 ribu isi 28. Sriyuni juga mencampur dagangannya dengan berbagai jamu, seperti kunyit asam, bandrek jahe merah, dan beras kencur. 

Setidaknya ada 2 orang pedagang dari Palembang dan Metro memesan dodol kopi dalam partai banyak pada Minggu 13 Juni 2021. Meskipun menurut Sri Yuni, penganan itu terkenal karena dipromosikan mahasiswa asal kabupaten tersebut.

LILIANA PARAMITA

0 comments:

Posting Komentar