Erwanto, umur 48 tahun, warga Yogyakarta Selatan, Kecamatan Gadingrejo, Pringsewu, mengendarai motor Kharisma BE 2172 AFF. Ia membonceng temannya melaju dari Pringsewu menuju Gadingrejo.
Sampai TKP bersenggolan dengan mobil Avanza dari arah berlawanan. Pemotor ini terbanting di tengah jalan bertepatan melaju mobil lainnya. Kepala terbentur roda mobil di belakang Avanza hingga terluka parah. Sementara temannya selamat dengan kondisi hanya luka ringan.
Kejadian berlangsung cepat di tengah keramaian lalu-lintas. Pemotor ini jatuh tengkurap dengan kepala banyak mengeluarkan darah. Mobil penabrak Erwanto langsung kabur. Satlantas Polres Pringsewu bersama sejumlah warga dan juru parkir di dekat TKP menolong korban.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Pringsewu Aipda Danny Waldy mengatakan Erwanto dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Husada. Korban tertolong meski kepalanya luka parah.
Kesaksian dua juru parkir dekat TKP membenarkan pengendara motor bersenggolan dengan Avanza dan ditabrak lari mobil lainnya di tengah jalan. Mobil penabrak maupun identitas pengemudi tidak diketahui karena keburu melarikan diri ke arah Pringsewu. Warga fokus menolong korban.
PIYAN AGUNG
Posting Komentar