Kanit Jatanras Polresta Bandarlampung, Ipda Fernando Siburian, mengatakan hal itu, Rabu, 24 Juli 2024, setelah dua pekan meringkus pelaku utama JN di tempat persembunyiannya di Marga Sekampung, Lampung Timur pada Kamis, 11 Juli 2024.
Ipda Fernando Siburian menyebut JN sempat berusaha kabur setelah tertangkap, hingga akhirnya ditembak dan sempat dirawat di RS Bhayangkara, Bandarlampung. Sedangkan dua rekannya masih dalam pencarian.
Saat diperiksa intensif selama dua pekan, termasuk pemutaran kembali CCTV di lokasi kejadian, penujahan berlangsung di pintu masuk Mall Robinson, saat pengunjung sedang ramainya lalu lalang di sana.
Dalam CCTV, rekaman pada Sabtu, 29 Juni 2024, tersebut tampak warga Gang Akwan, Rajabasa Nunyai, Rajabasa, Bandarlampung, itu berlari ke pintu masuk Mall karena dikejar JN dan teman-temannya.
Saat itu pria berusia 34 tahun tersebut sudah tidak berdaya, ia ditujah beberapa kali, di depan pengunjung mall yang sedang ramai.
Saat digerebek di sebuah rumah di Marga Sekampung, Lampung Timur, 11 Juli lalu, JN tampak sendirian. Tim Tekab 308 juga menemukan senjata tajam yang dipakai untuk menujah JS, warga Rajabasa, Bandarlampung.
ARI IRAWAN
Posting Komentar