Dalam rapat yang digelar bersama Bawaslu, PPK, para saksi dari berbagai parpol, rapat pun berlangsung tegang, dan belum menemukan jalan keluar atas dugaan kecurangan di TPS 5, Pekon Hujung, Kecamatan Belalau, Lampung Barat.
Pemilih fiktif yang berjumlah 21 orang ditemukan saksi dari Gerindra, yang awalnya curiga atas partisipasi pemilih yang mencapai hampir 98 persen.
Ketua Tim Pemenangan Prabowo dan Gibran Lampung Barat, Ulul Azmi Soltiansa, menyebut para pemilih fiktif tidak ikut mencoblos, karena sedang berada di luar negeri atau di luar Lampung Barat.
Ulul Azmi menyebut pihaknya sudah meminta pemilihan ulang pada 23 Februari lalu, namun tidak memperoleh jawaban.
Karena itu, Mirzalie, korwil Gerindra Lampung Barat mengatakan keberatan atas rekapitulasi suara di Lampung Barat.
Meski diprotes, KPU Lampung Barat meneruskan rekapitulasi penghitungan suara.
Ketua Divisi Teknis KPU Lampung Barat, Syarif Ediansyah, Senin, 4 Maret 2024, menyarankan Gerindra memperkarakannya lewat Mahkamah Konstutisi atau MK.
LILIANA PARAMITA
Posting Komentar