Diknas Lampung Selatan Perlu Tambah Ruang Kelas Baru

KALIANDA (16/8/2024) – Juru Bicara Fraksi Demokrat Jengiskhan Haikal meminta Dinas Pendidikan Lampung Selatan mencari solusi penambahan ruang kelas baru guna mendukung penerimaan peserta didik baru melalui jalur zonasi, prestasi, afirmasi, dan perpindahan orangtua.

Pendidikan Lampung Selatan sejauh ini masih menghadapi keterbatasan kapasitas ruang kelas. Hal ini diungkapkan Jengiskhan Haikal dalam rapat paripurna pengesahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2024 di aula rapat paripurna DPRD.

Ia juga meminta Pemkab Lampung  Selatan memberikan perhatian khusus kepada penyuluh pertanian dengan mengalokasikan dana tahun anggaran 2025 untuk pengadaan sarana dan prasarana berupa kendaraan roda dua. Usulan pengadaan ini telah diajukan sejak 1998, namun hingga saat ini belum terwujud.

Fraksi Demokrat memberikan saran kepada  Badan Riset dan Inovasi Daerah Kabupaten Lampung Selatan untuk melakukan kajian lebih spesifik, teliti, dan mendalam menyangkut potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

GELLY

0 comments:

Posting Komentar