Lampung Selatan Andalkan Bibit Ikan Luar Daerah

KALIANDA (8/7/2022) – Lampung Selatan belum memiliki sentra perikanan sebagai pusat pengembangan perikanan dari hulu sampai hilir. Budidaya perikanan selama ini masih mengandalkan bibit ikan dari luar daerah.

Komisi II DPRD Lampung Selatan menggelar rapat dengar pendapat dengan Dinas Perikanan di Aula Badan Anggaran DPRD, Jumat 8 Juli 2022. Rapat membahas serapan anggaran semester pertama 2022 termasuk pembibitan perikanan.

Anggota Komisi II DPRD, Farizal Purba, menyarankan pengembangan pembibitan ikan mengingat Lampung Selatan belum memiliki sentra perikanan. Kebutuhan bibit ikan masih mengandalkan pasokan daerah lain.

Dinas Perikanan Lampung Selatan juga diminta membina kelompok tani perikanan dengan baik. Dewan menilai Dinas Perikanan hanya memberikan bantuan tanpa pembinaan dan pengawasan.

Kepala Dinas Perikanan Lampung Selatan Dwi jatmiko mengatakan pembinaan kelompok tani perikanan sudah berjalan secara bertahap. Lampung Selatan memang belum menjadi sentra perikanan tetapi dinas akan berusaha maksimal. Sentra pembenihan benur atau bibit udang sekarang sudah berproduksi.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar