Puluhan Warga Datangi Kantor Desa Rejomulyo Lampung Selatan

TANJUNG BINTANG (10/12/2021) - Puluhan warga  dan LSM GMBI mendatangi Kantor Desa Rejomulyo, Tanjungbintang, Lampung Selatan, Jumat Siang, 10 Desember 2021. Mereka mempertanyakan kejelasan dana bundes, bansos, dan program bedah rumah.

Duduk berhadapan dengan kepala desa, bhabinkamtibmas, dan pamong lainnya, warga antara lain mempertanyakan penggunaan dana bundes, bergerak di bidang bisnis apa, siapa saja anggota dan pengurusnya.

Warga juga bertanya soal penerima PKH menerima dua jenis bantuan dari Pemerintah, apakah ada pamong yang menerima bansos tersebut, dan validitas kemiskinan penerimanya, karena mereka melihat masih ada warga miskin yang tidak menerima.

Lainnya juga mempertanyakan soal bedah rumah. Sedangkan perwakilan GMBI menyoal soal penerima ATM PKH dipegang pendamping, bukan di tangan pemiliknya.

Kepala Desa Rejomelyo menjelaskan seluruh pertanyaan warga, di antaranya pamong penerima PKH sudah mengundurkan diri, dana bundes mencapai ratusan juta, dan program bedah rumah nihil dari Pemkab Lampung Selatan.

JUHARSA ISKANDAR 

0 comments:

Posting Komentar