Ratusan Warga Kembali Unjuk Rasa Bupati Lampung Timur

SUKADANA (15/9/2022) -  Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo, Kamis, 15 September 2022,  kembali  menjadi objek unjuk rasa warga kabupaten setempat. Kali ini dari masyarakat yang tergabung dalam LSM Majas dan Format Astim.

Menggelar unjuk rasa ke DPRD Lampung Timur, orator Alfan Rois meminta Ketua Dewan setempat mempertemukan mereka dengan Bupati Dawam Rahardjo untuk mengklarifikasi berbagai hal, soal transparansi pelelangan proyek dan tata kelola keuangan daerah.

Alfan Rois berulang-ulang menyebut nama seorang terdekat Dawam yang ikut terlibat dalam penentuan pemenang proyek di kabupaten tersebut.

Didampingi sejumlah anggota Dewan, Ketua DPRD Lampung Timur Ali Djohan Arief mengatakan hal tersebut seharusnya diadukan ke Polres atau Kajati, karena lembaganya tidak mengurusi soal tranparansi proyek.

Karena orator Alfan Rois mendesak, Ali Djohan akhirnya meminta mereka membuat surat yang isinya ingin bertemu dengan Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo di DPRD setempat.

FAHROZI NAZAM

0 comments:

Posting Komentar