Di sana, bayi baru lahir itu sedang menangis. Dengan hanya ditutupi daun jati, bocah malang itu mulai dikerubuti semut. Setengah panik, warga mencari air untuk menyucinya, menutupinya dengan kain, dan membawanya ke bidan setempat.
Rahmat, warga Dusun 1 A, RT 4, Jatimulyo, Jatiagung, Selasa 7 September 2021, mengatakan tali pusar bayi juga belum dipotong saat mereka temukan. Ia memperkirakan orang tuanya meletakkan di sana sejak subuh.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu kini dirawat Dinas Sosial Kabupaten Lampung Selatan. Salah satu warga penemu, Rahmat, mengatakan ia sebenarnya ingin merawat bocah malang itu jika diperkenankan Pemerintah.
RIKI PRATAMA

0 comments:
Posting Komentar