Jurnalis Era Digital di Mata DPRD Lampung Selatan

KALIANDA (09/02/2022) – Peringatan Hari Pers Nasional 9 Februari 2022 mengundang berbagai saran, masukan, dan harapan. Anggota DPRD Lampung Selatan berharap jurnalis mampu mengikuti era digital dengan tetap berpedoman kode etik jurnalistik dan Undang-undang Pokok Pers.

Anggota dewan memahami nilai dasar jurnalisme menjadi patokan jurnalis agar tetap dapat kredibel dan dipercayai masyarakat di tengah gempuran informasi hoaks.

Ahmad Muslim, anggota DPRD dan pernah menjadi jurnalis selama 15 tahun,  mengatakan pers saat ini harus dapat mengikuti era digitalisasi dengan tetap berpedoman kode etik jurnalistik dan Undang-undang pokok pers.

Ketua Komisi II DPRD Lampung Selatan Edi Waluyo menempatkan sosok pers sebagai mitra kerja dalam pembangunan daerah. Pers diharapkan bekerja profesional dan berimbang dalam penyajian berita. Hari Pers Nasional 2022 dianggap sebagai tonggakw artawan mengikuti perkembangan zaman.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar