Bupati Lampung Timur Keluhkan Anggaran DAU di DPR RI

JAKARTA (4/4/2022) -  Komisi X DPR RI, Senin 4 April 2022, menggelar rapat tentang formasi guru dengan Bupati Lampung Timur H. Dawam Rahardjo, Bupati Wonogiri, Bupati Pasuruan, dan Wali Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Dalam kesempatan itu, Bupati Lampung Timur  Dawam Rahardjo menyampaikan berbagai persoalan soal formasi di kabupatennya, mulai dari jatah 2.500 orang, namun yang memenuhi formasi hanya 685 orang.

Dawam juga menyebut Pemkab Lampung Timur tidak menganggarkan seleksi guru PPPK tahap ketiga. Ia menyebut ada 1.300 calon yang lulus, namun anggaran pendidikan sudah mencapai 33 persen dan anggaran belanja pegawai sudah mencapai 58 persen.

Bupati Lampung Timur itu juga menyebut pihaknya saat ini serba salah dalam mengelola anggaran karena pada Tahun 2022 hanya memperoleh Dana Alokasi Umum atau  DAU 300 juta rupiah.

ASRORI

0 comments:

Posting Komentar